
KUPANG – Ketua Garnas Kota Kupang, Ferry Fulbertus bersama Ketua Garnas MKGR Provinsi NTT, Yan Safonarolla Lena, bertemu Ketua DPD Ormas MKGR Provinsi NTT, Drs.Hugo Kalembu, M.Si, di ruang rapat Fraksi Partai Golkar, Lantai II Gedung DPRD Provinsi NTT, pada, Sabtu, 29 Januari 2022, yang baru lalu.
Kedatangan keduanya untuk menghadiri Rapat Konsolidasi Ormas Hasta Karya MKGR Propinsi NTT, sesuai isi undangan dari DPD Ormas MKGR Provinsi NTT, yang ditanda tangani oleh Drs. Hugo Kalembu, M.Si selaku Ketua dan Sekretarisnya, Aprilia J.Manukoa, S.Pd., M.Pd.
“ Selaku Ketua Garnas Provinsi, saya laporkan juga kegiatan Turnamen Futsal yang melibatkan kaum milenial kota kupang serta melaporkan kegitan aksi sosial masyarakat yang dilakukan oleh ketua Garnas Kota Kupang,” ucap Ketua Garnas MKGR Provinsi, Yan Safonarolla, kepada wartawan media ini pada beberapa hari lalu.
Yan mengatakan, setelah melaporkan kegiatam Turnamen futsal dan aksi sosial yang sedang dilakukan, Ketua Ormas MKGR Prpvinsi NTT, Drs.Hugo Kalembu, M.Si, beserta seluruh peserta yang hadir pada kesempatan itu mengatakan sangat kegiatan-kegiatan tersebut karena sangat positif untuk membantu masyarakat.
“Kegiatan-kegiatan positif tersebut dapat mempererat hubungan untuk saling bersinergi diantara seluruh Kader Ormas MKGR, dan yang terpenting adalah dapat membantu masyarakat serta mengembangkan talenta muda-mudi generasi milenial di bidang olahraga Futsal,”tutur hugo Kalembu pada kesempatan tersebut.
Sementara itu, ketua Garnas Kota Kupang, Ferry Fulbertus, mengatakan kepada wartawan saat dijumpai di kediamannya bilangan Naikoten 1, mengatakan, dirinya merasa bangga bisa berbakhti bagi daerah kelahirannya sendiri lewat organisasi yang dipimpinnya tersebut.
Fery berjanji, akan selalu melakukan aksi-aksi sosial lainnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat kota Kupang, yang tentunya dilakukan sesuai kemampuan yang ada.
“Terimakasih kepada DPD Garnas MKGR NTT, DPP Garnas MKGR Pusat, yang telah mempercayakan saya menjabat sebagai Ketua Garnas MKGR Kota Kupang. Saya akan terus belajar lewat organisasi ini bagaimana caranya berpikir dan berbuat untuk banyak orang,”ucap Feri.
Agar diketahui bahwa rapat Konsolidasi tersebut dihari oleh Badan Pengurus Pleno DPD Ormas MKGR Provinsi NTT, Ketua dan Sekretaris Orma s Garnas Kota Kupang, Ketua dan Sekretaris Garnas MKGR Kabupaten Kupang, Ketua dan Sekretaris Garnas MKGR Provinsi NTT. (FNI/Tim)